728x90 AdSpace

Artikel Baru

Powered by Blogger.
Saturday 12 April 2014

HOMPIMPAH.TV!


Fenomena SMS Penipuan



Pesatnya perkembangan serta kemajuan teknologi, membuat manusia berlomba mendapatkan informasi terkini melalui perangkat elektronik. Setiap orang mempunyai gadget favorit masing-masing, seperti halnya Ponsel. Fitur SMS dari ponsel membuat siapapun merasa mudah dalam berkomunikasi.

Tetapi sayangnya fitur SMS ini dimanfaatkan orang untuk mengeruk keuntungan melalui modus penipuan. Seringkali Anda mendapat SMS penipuan yang menyatakan Anda menjadi pemenang Kuis, SMS yang pura-pura nyasar tentang transfer uang, SMS mama minta pulsa, agen pulsa super murah dan seterusnya.

Sebagian orang tidak ambil pusing dengan kehadiran SMS seperti itu, tetapi bagi pekerja yang super sibuk dan terus online via SMS atau BBM, tentunya sangat mempengaruhi kinerjanya. Kadang Anda merasa bosan hingga mengumpat, bingung, dari mana mereka tahu nomor ponsel Anda.

Data yang kami telurusi, memang ada 'Mafia database' di kota-kota besar. Mereka biasanya mencari nomor-nomor ponsel Aktif, dari segala media. Secara tidak sadar, 85% pengguna Internet 'menuliskan' nomor ponselnya di Jejaring Sosial, situs web forum, ataupun email.

Nah, Mafia database mencarinya melalui sebuah software pencari nomor ponsel (ada yang berbayar dan gratis atau trial). Salah satu Admin Indonesian Hoaxes memiliki 4 Software ini.

Selain melalui Internet, Mafia database juga mengumpulkan nomor-nomor ponsel aktif dari Iklan baris surat kabar dan Buku Tamu Counter Pulsa. Jika anda pernah memasang Iklan di surat kabar, dan Isi Pulsa di sembarang Counter, maka bisa dipastikan nomor ponsel Anda telah diketahui para Mafia database.

Setelah nomor aktif terkumpul, para Mafia database ini menjadikannya sebuah daftar panjang (Database List) dan menjualnya ke siapapun yang memerlukannya. Di beberapa Forum jual beli, kami temukan setidaknya 10 sampai 30 akun yang khusus menjual Database ini.

Pembeli Database nomor aktif inilah yang nantinya akan menghubungi korbannya (Anda) via SMS. Tetapi maaf, kami tidak akan memberitahu siapapun tentang siapa dan dimana Mafia database ini berada.

Yang terpenting Anda sudah mengetahui informasi ini, agar Anda tidak lagi bingung 'dari mana pengetahuan mereka terhadap nomor aktif' ini. Kedepannya, Anda diharapkan bijak dalam 'membagikan' nomor ponsel Anda pada orang lain.

Berikut beberapa Tips sederhana dari kami :

1. Jangan pernah Isi pulsa disembarang tempat, utamakan menggunakan Voucher Pulsa. Utamakan Counter terdekat dengan tempat Anda bermukim dan dapat dipercaya.

2. Jangan pernah memberikan atau membagi nomor ponsel Anda kepada orang yang tidak Anda kenal sebelumnya. Baik itu melalui Jejaring Sosial, Email atau Situs lainnya.

3. Jika ada SMS pemberitahuan tentang program baru atau Kuis apapun, segera Matikan ponsel dan Hapus SMS tersebut. Ini gunanya agar Pulsa Anda tidak tersedot. Jangan pernah 'Membalas' jenis SMS ini, karena otomatis pulsa tersedot jika Anda membalas apapun teksnya.

4. Laporkan segera kepada Pihak Provider Anda, jika menemukan SMS yang 'diduga' modus Penipuan. Berikut cara melaporkannya dengan melalui SMS, email atau menghubungi pihak terkait :

* Pelanggan Telkomsel

Ketik : Penipuan#nomor pelaku penipuan#isi SMS Penipuan

Contoh : Penipuan#08123456789#tolong ambilin air seciduk dong, mama sekarang lagi dikamar mandi, air di bak habis, mama tunggu ya.

kirim ke : 1166

Simak selengkapnya disini :

http://www.telkomsel.com/about/news/814-telkomsel-lindungi-pelanggan-dari-sms-penipuan-dan-layanan-konten-merugikan

* Pelanggan XL

Ketik : Lapor#nomor penipu#kasus yang dikeluhkan
Atau Ketik : Nomor penipu#kasus yangg dikeluhkan

Kirim ke : 588

Simak selengkapnya disini :

https://twitter.com/XLCare/status/396978936892383232

http://www.republika.co.id/berita/trendtek/telekomunikasi/11/10/04/lsjfis-tangkal-penipuan-xl-rilis-sms-pengaduan-588

http://www.voucher-pulsa.net/detail_artikel.php?judul=Saluran+Pengaduan+Pelanggan+XL+Dapat+di+Lakukan+Melalui+SMS+588

* Pelanggan Indosat

ketik : SMS(spasi)Nomor Pengirim SMS(spasi)SMS Penipuan
Kirim ke : 726

Simak selengkapnya disini :

http://www.indosat.com/Programs/Indosat_Programs/Panduan_Cek_Stop_Layanan_Berlangganan

* Pelanggan Esia

Telpon : +62 21 9100 9999
atau *990 (Rp 1/detik) dari nomor esia Anda.

Email : customercare@bakrietelecom.com

https://twitter.com/SolusiEsia

http://www.facebook.com/solusiesiabakrietelecom

* Pelanggan Axis

Hubungi 838, Layanan Pelanggan (Bebas Pulsa)

http://www.axisworld.co.id/customer_care

* Pelanggan 3 (Three)

Layanan pengaduan untuk pelanggan Tri melalui 3Care di nomor 100 atau 0896 4000 100 (pascabayar) dan nomor 200 atau 0896 4000 200 (prabayar). Khusus prabayar dikenakan biaya tarif telepon ke operator pada umumnya. Bisa juga via email 3care@three.co.id atau sosial media twitter di @twitpaketri dan www.facebook.com/triindonesia.

Sebagai tambahan, jika sudah meresahkan, ada baiknya segera lapor pada Kepolisian. Kirim kronologis dan Data Penipuan (nomor ponsel, rekening si penipu) :

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

Pengaduan Masyarakat :

http://www.polri.go.id/laporan-all/lpm/adu/

Laporan Kasus :

http://www.polri.go.id/laporan-all/lpm/lkas/

Laporan Kejadian :

http://www.polri.go.id/laporan-all/lpm/lkej/

POLRI menghimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam bertransaksi melalui media online. Dengan berkembangnya teknologi informasi sekarang ini, pelaku kejahatan online semakin berkembang dengan berbagai modus.

Apabila masyarakat yang telah menjadi korban dengan modus yang sama di wilayah Hukum Polda Metro Jaya, bisa melaporkan perkaranya di Sentra Pelayanan Kepolisian Di Polda Metro Jaya dengan membawa bukti-bukti seperti slip transfer, print out iklan di internet.

Apabila masyarakat ingin memberikan informasi bisa mengirim email ke alamat email : info@reskrimsus.org

DIREKTORAT RESERSE KRIMINAL KHUSUS POLDA METRO JAYA

Jl.Jenderal Sudirman Kav. 55
Jakarta Selatan 12190
Telp. : +62215234077
email : info@reskrimsus.org

POLRI akan langsung bertindak dengan dan Pihak Bank akan memblokir Rekening atau ATM si penipu dan melacak keberadaannya untuk ditindak sesuai hukum yang berlaku, jika bukti dan berkas laporan yang Anda ajukan sudah lengkap.

Untuk Anda yang ingin langsung melaporkan berbagai tindakan Penipuan dan Aksi Kriminal lainnya, dapat mengirimkan SMS ke 1717 :

Contoh : Selamat Pagi Pak, saya lihat ada penipuan penjualan sebidang tanah 1x2 meter di wilayah jl. mentok no.13

Kirim ke : 1717

Informasi lengkap silahkan disimak disini :
http://www.sms1717.net/chat.html

Jadi, Buat anda yang kebetulan mendapatkan informasi melalui SMS atau sebuah telephone yang menyatakan anda sedang mendapatkan sebuah hadiah dengan jenis barang atau nominal tertentu dari sebuah provider, sebaiknya anda melaporkanya pada gerai provider ataupun operator terdekat di tempat tinggal anda.

Jangan pernah percaya bila anda belum paham sedikitpun dengan program-program yang diadakan oleh oknum penipu yang mengatasnamakan pegawai salah-satu provider yang anda pakai, sebab pihak Provider dalam melakukan suatu program undian tidak pernah sedikitpun memungut biaya kepada anda yang mengikuti program undiannya.

Catatan : Baru saja kami mendapat informasi dari Divisi Humas Mabes Polri, bahwa email "cybercrime@polri.go.id", bukan milik Polri. Meski tetap masuk ke jalur Forwarding default Email, tetapi kurang efektif. Kami mohon maaf atas kesalahan ini.

Jika ada penambahan informasi, silahkan bagikan melalui kolom komentar pada artikel ini.

Inset : Adipala.com

CMIIW and Typo.
Semoga bermanfaat, terimakasih.



  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Item Reviewed: Fenomena SMS Penipuan Description: Rating: 5 Reviewed By: Unknown
Scroll to Top
/*javascript Widget Pop Up Card untuk maintenance by Jackson Leonardy*/ /*javascript Widget Pop Up Card untuk maintenance by Jackson Leonardy*/