728x90 AdSpace

Artikel Baru

    • Video Aksi Wanita Berhijab Beladiri Lumpuhkan Dua Jambret Di Sebuah Lift!

      Isi Klaim : "Video seru aksi wanita muslimah beladiri dengan tangan kosong Video Aksi Beladiri Muslimah sedang menghadapi 2 orang penjahat. Seperti terlihat di dalam video tersebut, seorang muslimah sedang memasuki lift kemudian 2 orang penjahat mencoba mengambil tas wanita muslimah tersebut. Kemudian wanita muslimah melawan 2 penjahat tersebut dengan tangan kosong hingga penjahat tersebut tersungkur di bawah lantai." "Bela Diri Seorang Wanita Saat Dijambret Di Lift Beladiri saat dikeroyok preman." Hoax atau Fakta : Hoax, deskripsi tidak lengkap. Cuplikan video ini hanya bagian dari viral marketing sebuah film layar lebar. Analisis : 22 September 2015, laman Facebook 'Belajar Islam' mengungah video dengan deskripsi "Aksi bela diri seorang muslimah di dalam lift." Dengan tidak ada kejelasan dari pihak 'Belajar Islam' sebagai pengunggah video, sehingga banyak netizen yang memperdebatkan keaslian video tersebut, dan tidak sedikit yang yakin bahwa video tersebut nyata. https://www.facebook.com/belajar.islam.di.fb/videos/10153729784012160/ Dari penelusuran kami di berbagai situs berbagi video juga menemui hal serupa, banyak diatara pengguna internet yang bertanya dengan nada serupa "apakah video ini nyata?", pertanyaan tersebut muncul seiring dengan beredarnya sebuah video sama persis, yang tampak seorang wanita muslimah ahli beladiri dan sanggup melawan 2 (dua) orang jambret di sebuah lift. Sebagai contoh, kami tampilkan salah satu video yang diunggah ke YouTube berikut ini : https://www.youtube.com/watch?v=5K1-5qmo8Xg https://www.youtube.com/watch?v=m4WFOnFVQME Meskipun peristiwa kejahatan semacam jambret banyak terjadi di seluruh kota di Indonesia dan ada beberapa yang berhasil terekam CCTV, tetapi tidak terlalu sulit bagi kami untuk menentukan apakah video ini benar pernah terjadi atau hanya ulah sineas saja. Dalam menelusuri kebenaran sebuah video, perlu diperhitungkan beberapa hal berikut : 1. Penanggungjawab pengunggah video. Jika tidak ada, maka penelusuran akan bertambah sulit. 2. Latar belakang dalam adegan. Lihat seksama seluruh bagian video, apakah latar belakangnya merupakan sekolah, taman, atau tempat yang umum. Perhatikan juga benda-benda di sekitarnya. 3. Putar ulang dan perlambat video, Anda akan menemui berbagai adegan maupun gerakan yang tidak lazim jika video tersebut adalah sebuah rekayasa adegan (skenario). 4. Coba lakukan screenshot pada beberapa adegan, lalu peroleh keterangan dari hasil pencarian gambar di situs web mesin pencari gambar. Nah, dari 4 tahapan tersebut, kami menemukan bahwa cuplikan video yang dimaksud, hanyalah sebuah cara atau pola lawas dalam viral marketing. Kami menemukan latar belakang yang sangat tidak biasa, yaitu sebuah poster. Sejenak kami mencari poster apakah itu, dan voila poster tersebut adalah sebuah poster film layar lebar yang sangat berhubungan dengan maksud video, yaitu Aksi Beladiri. Film yang dimaksud adalah "3 (Tiga)" atau biasa dikenal "Alif Lam Mim" Movie. Tidak hanya sampai sana, di YouTube cuplikan video ini ternyata diunggah sejak September 2015 dan hebatnya film "3 (Tiga)" dirilis di seluruh bioskop pada bulan yang sama. Selain kecocokan temuan kami ini, masih banyak teori lain yang lebih masuk akal, semisal beberapa adegan dalam video tidak terlihat riil (pukulan seakan menunggu dan banyak sekali adegan yang seharusnya dibuang). Apa itu Film 3 (Tiga) ? Film “3” adalah sebuah film laga futuristik pertama di Indonesia yang menceritakan tentang persahabatan, persaudaraan dan drama keluarga Sinopsis Film : Jakarta pada tahun 2036, begitu banyak terjadi perubahan. Negara sudah kembali damai dan sejahtera sejak perang saudara dan pembantaian kaum radikal berakhir di Revolusi tahun 2026. Hak asasi manusia menjadi segalanya. Penggunaan peluru tajam sebagai senjata sudah menjadi ilegal. Aparat menggunakan peluru karet untuk menangkap penjahat dan teroris yang masih tersisa. Satu dilema yang sangat menyulitkan bagi aparat mengingat beberapa kelompok radikal kembali bangkit dan berjuang untuk menganti wajah demokrasi sehingga aparat mengandalkan kemampuan bela diri yang tinggi untuk menumpas para penjahat. Alif, Lam dan Mim adalah tiga sahabat dari satu perguruan silat yang dibesarkan bersama di padepokan Al-Ikhlas. Alif yang lurus dan keras dalam bersikap memilih menjadi aparat negara. Ia bertekad membasmi semua bentuk kejahatan dan mencari para pembunuh kedua orangtuanya. Lam yang sikapnya lebih tenang menjadi seorang jurnalis. Bertujuan untuk menyebarkan kebenaran dan menjadikan dirinya mata dari rakyat. Sementara Mim yang bijak memilih mengabdi menjadi pengajar dan menetap di padepokan. Ketiganya dipertemukan kembali setelah terjadi kekacauan pasca ledakan bom di sebuah cafe. Bukti-bukti dan investigasi mengarah pada keterlibatan Mim beserta anak-anak padepokan. Alif harus menghadapi sahabatnya sendiri dan menghancurkan padepokan yang telah membesarkannya. Lam yang terjepit diantara kedua sahabat berusaha mencari titik temu demi menghindari kehancuran yang lebih parah. Mim memilih mengahadapi para aparat dan rela mengorbankan jiwanya tanpa kompromi. Alif, Lam dan Mim dipaksa bertempur satu sama lain dalam mempertahankan dan memperjuangkan kebenarannya masing-masing, seraya harus terus menjaga keluarga dan orang-orang yang mereka hormati dan cintai. Silahkan lihat versi trailernya via YouTube di tautan berikut : https://www.youtube.com/watch?v=v-RlfhYi4xI Durasi Full Movie, Film 3 yang ditayangkan kembali oleh NET TV dan diunggah ke YouTube : https://youtu.be/VP9PxnEsivA Demikian yang dapat kami sampaikan pada analisis kali ini. Tidak ada motivasi untuk melecehkan atau hal lain di luar cakupan kami untuk membantu pengguna internet khususnya di Indonesia dalam hal klarifikasi terhadap rumor yang beredar di masyarakat. Sampai saat ini, Indonesian Hoaxes Community adalah komunitas pertama yang menganalisis rumor dari cuplikan video ini, semoga kedepannya para pekerja Viral Marketing dapat ide yang lebih cerdas. CMIIW and Typo. Sikapi dengan bijak, semoga bermanfaat. Salam Internet Sehat! #Film #Hijab #Beladiri #Lift #StopHoax #AntiPropaganda Referensi : - - - - Dari berbagai sumber

Powered by Blogger.

Profil

INDONESIAN HOAXES


WWW.INDONESIANHOAXES.COM

Indonesian Hoaxes Community

Pendiri : Jackson Leonardy Firdaus.
Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi : Muhammad Susilo Wibowo.
Wakil Pemimpin Redaksi : Bang Skeptis.
Redaktur Pelaksana : Bang Mamad.
Manager Bisnis : Agus Hilman.

Staff Redaksi

Divisi Administrator Fanpage :
1. Muhammad Susilo Wibowo.
2. Bang Skeptis.
3. Hajah Barokah.
4. Bang Mamad.
5. Citra Sholastika.
6. Amaga Itna Aisunam.
7. Jackson Leonardy Firdaus.

Divisi Administrator Group :
* Seluruh staf adalah Administrator dari Group Indonesian Hoaxes

Divisi Disain Web :
1. Jackson Leonardy Firdaus.
2. M. Susilo Wibowo.
3. David Margono.
4. Agus Purwanto.

Divisi Disain Grafis :
1. Agus Purwanto.
2. Juven Pratama.
3. Mustain Ruddin.
4. Juki.
5. Discrimination.

Divisi Penterjemah :
1. Rangga Crow.
2. Rian Indra Manggala.
3. Timothy Belthsazar Liem.
4. Salita Romarin.
5. Rizki Kurniawan.

Divisi Konsultan IT :
1. Bayu Be.

Seluruh Kontributor (34 Provinsi) :
1. Sarah - Ciwidey, Jawa Barat, Indonesia.
2. Arifin - Padang, Sumatera Barat, Indonesia.
3. Muh Dimas Arifin, Probolinggo, Jawa Barat, Indonesia.
* Segera diperbaharui.

Link Web

Situs Web : http://www.indonesianhoaxes.com
Blog : http://blog.indonesianhoaxes.com
Group Facebook : http://forum.indonesianhoaxes.com | https://www.facebook.com/groups/IndonesianHoaxesCommunity
Fanpage Facebook : http://fb.indonesianhoaxes.com | https://fb.com/IndonesianHoaxes

Email
 
Email Umum : redaksi@indonesianhoaxes.com
Email Donatur : donasi@indonesianhoaxes.com
Email Periklanan : iklan@indonesianhoaxes.com

Sekilas Indonesian Hoaxes

Indonesian Hoaxes berdiri sejak tahun 2005 di Jakarta. Awalnya hanya sekelompok pengguna Internet yang tergabung di sebuah Group dari situs komunitas (forum) terbesar di Indonesia, Kaskus.

Berangkat dari latar belakang yang berbeda-beda, lalu menyatukan misi dan visi untuk memberantas Berita Hoax yang beredar melalui dunia maya. Selain sudah muak dengan penipuan internet, para pendiri Indonesian Hoaxes juga gemar menganalisa segala bentuk berita konyol, aneh, yang konon misterius dan sulit dipecahkan. Ketika sudah banyak kasus yang terpecahkan dan terbukti hoax, banyak anggota baru yang berminat untuk bergabung bersama kami.

Anggota-anggota baru ini lalu berinisiatif untuk membuat berbagai situs, group dan blog untuk membagikan hasil dari analisanya di Internet. Namun karena keterbatasan waktu dan kesibukan masing-masing anggota, ratusan berita yang sudah dituliskan tercecer dan terbengkalai di Internet.

Pada tahun 2011 melalui blog http://indonesianhoax.blogspot.com, Indonesian Hoaxes kembali menuliskan berbagai 'artikel baru' mengenai Hoax di internet. Seiring berjalannya waktu, di akhir 2013 akun Halaman Facebook (fanpage) dibuat, dan tak terduga mendapat antusias yang sangat baik di kalangan pengguna jejaring sosial tersebut. Hanya dalam 1 bulan mendapat 10.000 pembaca.

Sebenarnya, seluruh Blog dan Situs yang berisi artikel hoax internet adalah milik anggota kami. Hanya saja beberapa situs tersebut sudah tidak up-to-date, bahkan beberapa sudah tidak aktif dalam penulisan artikel hoax.

Kurangnya informasi yang benar dan sulitnya memperolah berita yang valid, membuat masyarakat kebingungan dan selalu 'bertanya-tanya'. Media online yang terkesan profesional juga tidak luput dari aksi hoax. Maka tugas kami adalah menganalisa setiap berita yang diduga dipalsukan di masyarakat, khususnya pengguna Internet.

Kami, juga sangat menyayangkan sikap dari pemerintah yang menutup (block) beberapa situs yang menjadi sumber informasi saat ini. Karena hoax religi, hoax propaganda dan hoax produk, sangat gencar dilakukan para pencipta hoax.

Semoga kedepannya kami tetap dapat eksis dan terus bekerja keras meneliti berita hoax yang tersebar di masyarakat, khususnya Indonesia.

Misi

Tujuan dari situs Indonesian Hoaxes adalah untuk membantu membuat Internet lebih aman, lingkungan yang lebih menyenangkan dan lebih produktif dengan:

  • Membongkar Email Hoax di Internet.
  • Mengespos segala modus penipuan.
  • Membongkar Hoax Religi dan Hoax Propaganda.
  • Menggagalkan Pelaku Scam di Internet.
  • Memerangi Spam.
  • Mendidik pengguna web tentang masalah Keamanan Email dan Internet.

Email hoax menyebarkan informasi yang salah, sampah bandwidth, dan mengurangi efektivitas email sebagai media komunikasi antar pengguna Internet. Hoax juga beredar melalui situs jaringan sosial, blog dan situs forum online. Indonesian Hoaxes diharapkan dapat membantu menghentikan peredaran lanjutan dari hoax tersebut, dengan menerbitkan informasi tentang aksi kebohongan yang mereka (para Scammer) ciptakan. Indonesian Hoaxes memungkinkan pengguna Internet untuk memeriksa kebenaran dari sejumlah besar hoax yang sudah umum. Informasi dan artikel tentang 'hoax yang baru baru' akan terus ditambahkan secara teratur pada ketegori masing-masing.

Di seluruh dunia, Scammer internet telah mencuri jutaan rupiah per-tahun dari pengguna internet yang tidak menaruh curiga pada aksi mereka. Kegiatan kriminal yang sukses terutama karena banyaknya pengguna internet yang tidak menyadari cara dimana para Scammer beroperasi, dan mungkin tidak mengenali upaya penipuan, padahal mereka adalah target dari penipuan tersebut. Indonesian Hoaxes bertujuan untuk 'melawan' kejahatan ini dengan menerbitkan informasi tentang jenis penipuan yang umum dilakukan di internet dan memberikan contoh pesan Scam (pesan modus penipuan).

Spam adalah ancaman di Internet. Indonesian Hoaxes memerangi 'masalah' dengan memberikan informasi yang dapat membantu pengguna Internet dalam mengurangi Spam.

Banyak pengguna 'secara tidak sengaja' kompromi terhadap privasi online mereka dan keamanan peralatan komputer mereka, karena kurangnya pengetahuan tentang keamanan perangkat komputer. Indonesian Hoaxes mempublikasikan informasi yang membuat pengguna menyadari email, internet dan masalah keamanan komputer dan apa saja langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menanggulanginya.

Indonesian Hoaxes adalah upaya yang tulus dari kami untuk menyebarkan pengetahuan dan kebijaksanaan. Kami bekerja jujur ​​untuk 'membawa' kebenaran dan fakta di balik segala macam rumor secara online dan berita hoax. Kami, di Indonesian Hoaxes, meneliti secara rinci dan menganalisa, melakukan kroscek lebih detail tentang berbagai isu di internet, sehingga mencegah modus operandi yang dilakukan oleh para Spammer.

Indonesian Hoaxes mengajak semua kalangan dari pengguna internet untuk bersama-sama membongkar kebohongan dan mengekspos semua jenis penipuan, baik itu virus, penipuan dunia nyata, kesalahpahaman, hilangnya kepercayaan, produk palsu, berita palsu, ketidak adlian dan rumor-rumor yang berkembang di masyarakat. Dengan cara ini, kita dapat waspada, dan membuat pengguna internet nyaman dan aman dari bahaya yang tidak diinginkan.

Kami juga menyediakan langkah-langkah keamanan yang diperlukan dan tips untuk menghindari segala bentuk kerusakan dari pesan-pesan tipuan secara online. Jadi, kami meminta Anda untuk menjadi bagian dari misi kami untuk menghentikan penipuan online. Dan jika Anda memiliki sesuatu untuk dikatakan atau mempunyai informasi penting perihal hoax internet dan Penipuan, jangan ragu untuk menghubungi kami, karena dukungan Anda sangat berharga bagi pengguna lain.



Disclaimer

Indonesian Hoaxes Community berupaya menyajikan berita, teks, gambar maupun tampilan grafis dengan cermat dan akurat. Namun data dan/atau informasi yang tersedia hanya sebagai rujukan/referensi. Tidak diharapkan untuk tujuan perdagangan saham, transaksi keuangan/bisnis maupun transaksi lainnya.

Indonesian Hoaxes Community juga tidak bertanggungjawab terhadap pendapat, tulisan atau komentar yang dikirimkan pembaca baik di rubrik Citizen Journalism, Forum, Surat Pembaca, Group, Fanpage, Blog dan Polling, walaupun sudah berusaha seakurat mungkin dan menyunting tulisan agar tidak merugikan pihak lain ataupun melanggar hukum. Naskah atau komentar yang disampaikan pembaca adalah tanggung jawab individu.

PERINGATAN:

Harap berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan, pemerasan, pemalsuan identitas dan tindak kejahatan lain yang dilakukan oleh orang atau pihak yang mengatasnamakan Indonesian Hoaxes Community. Indonesian Hoaxes Community tidak memiliki Reporter/Wartawan. Definisi Jurnalisme Warga yang dikembangkan di Indonesian Hoaxes Community adalah Layanan Berbagi Informasi melalui jalur kontribusi antar pengguna internet.

Referensi :

“Setiap orang berhak untuk berkomunikasi dan memperoleh informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialnya, serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan, mengolah, dan menyampaikan informasi dengan menggunakan segala jenis saluran yang tersedia.”

(Pasal 28F, UUD 1945 Indonesia, Amandemen ke-2).

Salam internet sehat!

Indonesian Hoaxes
/*javascript Widget Pop Up Card untuk maintenance by Jackson Leonardy*/ /*javascript Widget Pop Up Card untuk maintenance by Jackson Leonardy*/