Isi Klaim :
Versi Indonesia :
"TOLONG DISHARE KE TEMAN2 ANDA
Apakah kamu pernah menyadari bahwa ada perbedaan warna yang terletak di dasar kemasan pasta gigi (odol)??
Apa makna dari warna-warna tersebut:
Hijau: Alami.
Biru: Alami & Ada zat obat2an.
Merah: Alami & Ada komposisi kimia sintesis(buatan).
Black : Murni bahan kimia
Ayo cek pasta gigi anda sekarang dan lakukan pengamatan dengan teliti. Selalu berhati-hati atas apa yang anda konsumi!
Silahkan dishare jika anda peduli dengan kesehatan teman2 anda!"
https://www.facebook.com/sehatku.indonesiaku/photos/a.299208473530088.72211.258098040974465/430601103724157/
English Version 1 :
"Have you ever noticed that there is a distinct color at the bottom of each toothpaste pack ?
Do you know the meaning of the colors ?
Green : Natural.
Blue : Natural + Medicine.
Red : Natural + Chemical composition.
Black : Pure Chemical.
BE AWARE OF THE PRODUCTS THAT YOU USE DAILY!"
http://beforeitsnews.com/health/2013/08/the-true-color-of-toothpaste-2502690.html
English Version 2 :
"Did you know squares on tubes means something …. Green : All naturals Red : some natural ,but most chemicals Black : Only chemicals."
Hoax atau Fakta :
HOAX.
Analisis :
Sebuah postingan tentang perlunya mewaspadai produk pasta gigi sempat ramai menghiasi Facebook beberapa saat lalu. Isinya secara garis besar menjelaskan bahwa strip berwarna pada bagian bawah kemasan bisa diartikan sebagai kode bahan aktifnya.
Pesan yang tertulis dalam bahasa inggris dan indonesia tersebut menerangkan bahwa strip warna hijau artinya pasta gigi mengandung bahan alami. Adapun warna biru artinya campuran bahan alami plus obat, merah artinya bahan alami plus bahan kimia, dan warna hitam artinya hanya dibuat dari bahan kimia.
Imbauan yang dibagikan (share) secara berantai ini disertai dengan ilustrasi yang menunjukkan letak kode warna yang dimaksud. Kode berupa garis kecil di bagian bawah tube atau kemasa pasta gigi itu pun dilingkari dengan warna merah supaya terlihat.
Kurang jelas apa yang dimaksud dengan bahan kimia tersebut, sebab pesan hanya diakhiri tulisan "BE AWARE OF THE PRODUCTS THAT YOU USE DAILY!" yang intinya memperingatkan konsumen untuk memilih pasta gigi. Sedangkan dalam versi lain, ada yang menyebut pasta gigi dengan kode hijau adalah yang terbaik.
Contoh Hoax yang beredar di media sosial dan BBM |
Menanggapi isu tersebut, drg Ratu Mirah Afifah selaku professional relationship manager Oral Care Unilever, pemegang merek Pepsodent memastikan bahwa kandungan bahan aktif pasta gigi sudah tercantum dalam kemasan. Jadi tak perlu melihat kode warna sebab konsumen sudah bisa mengetahui dengan membacanya.
"Tanda strip di bawah kemasan pasta gigi itu hanya untuk memudahkan pabrik memotong dan memberi lipatan saja, bukan menjadi pertanda adanya bahan-bahan di dalamnya. Komposisi yang benar dari bahan-bahan pasta gigi sudah jelas terdapat di kemasan," ungkapnya dalam acara launching 'Bulan Kesehatan Gigi 2013' yang diselenggarakan di Hotel Gran Mahakam, Jakarta Selatan, seperti ditulis pada Selasa (3/9/2013).
Yang pasti, semua pasta gigi mengandung fluoride karena bahan tersebut dibutuhkan untuk menguatkan email dan mencegah gigi berlubang. Saat ini, semua pasta gigi di Indonesia harus mengandung bahan fluoride tersebut. Yang berbeda hanyalah kadarnya saja.
Selain fluoride, bahan aktif lainnya juga sering ditambahkan adalah HAP (hydroxyapatite) mineral dan potassium citrate untuk gigi sensitif, serta zinc citrate untuk memelihara kesehatan gusi. Hal ini juga dibenarkan oleh ketua Pengurus Besar Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PB PDGI), drg Zaura Rini Anggraini, MDS.
"(Strip warna) itu hanya untuk kepentingan packaging. Yang penting adalah bahan aktif yang bisa bermanfaat untuk kesehatan gigi dan sesuai dengan standar yang ditentukan BPOM, jadi harus yang sudah teregistrasi oleh BPOM. Kadar fluoridenya untuk dewasa 1500 ppm (part per million), kalau anak-anak 500 - 600 ppm," ujarnya.
Drg Zaura menambahkan, bahan natural ataupun yang bukan natural boleh-boleh saja digunakan selama bisa diterima mukosa atau lapisan dalam mulut. Yang penting adalah bahan kandungan aktifnya jelas dan tidak melebihi atau kurang dari ambang batas.
Eye mark register
A printed rectangular mark most often found along the edge of webstock that can be identified by an electric eye. The mark identifies a point on the web where an individual package is to be cut.
Kesimpulan :
Jadi kode warna tersebut tidak ada hubungannya dengan kandungan bahkan jenis zat kimia di dalam pasta gigi tersebut. Tetapi hanya Penandaan (Marking), agar ketika dilipat ataupun dipotong terlihat lebih jelas, terlebih jika menggunakan mesin canggih yang dilengkapi dengan sensor. Fungsi dari Marking ini juga bermacam-macam penanda bagi pembaca sensor (mesin), juga melakukan sinkronisasi dengan wadah (objek), dalam hal ini adalah tube (kemasan) pasta gigi tersebut. Marking ini tidak hanya pada kemasan pasta gigi saja, tetapi kemasan lain juga umumnya diperlukan.
Baca juga mengenai Eye Mark disini :
http://www.vision-systems.com/articles/print/volume-9/issue-11/features/profile-in-vision-solutions/vision-ensures-product-and-packaging-quality.html
http://www.glenroy.com/tools/flexible-packaging/
Agar mudah dipahami simak contoh videonya disini :
https://www.youtube.com/watch?v=3fOJvlFWWJw
Referensi :
- http://www.oystar-group.com/tube-filling/tfs-80-4-6-8.html
- http://www.vision-systems.com/articles/print/volume-9/issue-11/features/profile-in-vision-solutions/vision-ensures-product-and-packaging-quality.html
- Dari berbagai sumber
0 comments:
Post a Comment