Isi Klaim :
"Hii friends, this is an infection caused by tattoo?
So ur body is already beautiful no need to destroy.
So plz share wt ur friends family, and be carefull please please please..
Share for your Friends!"
"Ini adalah infeksi yang disebabkan oleh tato. Kita harus memikirkan berbagai hal sebelum menggambar tato di badan kita:
- Kunjungi dokter Anda dan diskusikan kemungkinan untuk memakai tato dan tanya adakah cara untuk menghindari efek samping pada kulit yang disakiti oleh jarum.
- Pilihlah pembuat tato yang profesional dan pastikan seluruh alatnya dibersihkan di depan mata Anda.
- Setelah selesai ditato, gunakanlah pengobatan dan produk perawatan kulit untuk membantu penyembuhan kulit Anda secara tepat.
Saya tahu sebagian agama melarang tato tetapi saya tidak akan membicarakan itu. Saran saya adalah ketika Anda ingin bertato, lakukanlah dengan benar untuk menghindari efek samping yang mengerikan."
Hoax atau Fakta :
Sebagian Fakta.
Analisis :
Infeksi adalah kolonalisasi yang dilakukan oleh spesies asing terhadap organisme inang, dan bersifat pilang membahayakan inang. Organisme penginfeksi, atau patogen, menggunakan sarana yang dimiliki inang untuk dapat memperbanyak diri, yang pada akhirnya merugikan inang. Patogen mengganggu fungsi normal inang dan dapat berakibat pada luka kronik, gangrene, kehilangan organ tubuh, dan bahkan kematian. Respons inang terhadap infeksi disebut peradangan. Secara umum, patogen umumnya dikategorikan sebagai organisme mikroskopik, walaupun sebenarnya definisinya lebih luas, mencakup bakteri, parasit, fungi, virus, prion, dan viroid.
Simbiosis antara parasit dan inang, di mana satu pihak diuntungkan dan satu pihak dirugikan, digolongkan sebagai parasitisme. Cabang kedokteran yang menitikberatkan infeksi dan patogen adalah cabang penyakit infeksi.
Secara umum infeksi terbagi menjadi dua golongan besar:
1. Infeksi yang terjadi karena terpapar oleh antigen dari luar tubuh
2. Infeksi yang terjadi karena difusi cairan tubuh atau jaringan, seperti virus HIV, karena virus tersebut tidak dapat hidup di luar tubuh.
Kembali pada rumor yang beredar, pesan atau himbauan tersebut menunjukkan gambar kulit yang melepuh di atas tato pada lengan manusia, mengklaim bahwa itu adalah infeksi akibat tato dan memperingatkan orang-orang agar berhati-hati ketika mengaplikasikan tato di tubuh mereka. Memang benar, himbauan terserbut sebagian fakta.
Gambar yang menunjukkan 'lepuhan' pada tato di tangan seseorang ini telah beredar dengan spekulasi dan cerita-cerita yang beragam tentang risiko bertato yang terlampir bersama dengan gambar tersebut. Bagaimanapun, sumber paling awal dan asli mengenai gambar tersebut yang muncul secara online merupakan sebuah gambar yang dibagikan di situs BuzzFeed pada 11 November 2010 dengan judul "Tattoo Laser Removal - NSFTS (Not Safe For The Squeemish)". Itu berarti metode penghapusan tato dengan menggunakan perawatan laser (tidak ditujukan kepada orang-orang yang mudah merasa jijik), yang juga berarti bahwa gambar tersebut sebenarnya menunjukkan dampak melepuh pada kulit, setelah menggunakan metode perawatan laser untuk menghapus tato. Seperti yang disebutkan Buzzle, efek samping tersebut memang kadang terjadi pada saat penghapusan tato :
Melepuh
Terkadang, sebuah lepuhan terlihat setelah tato dibersihkan. Lepuhan atau kerak kulit terbentuk setelah penghapusan tato pada area yang dirawat menggunakan radiasi. Menggunakan laser Q-switched sangat jarang menimbulkan pembentukan lepuhan yang besar. Tetapi jika Anda menaati aturan-aturan pencegahan, akan sangat membantu meminimalisasi kemungkinan-kemungkinan pembentukan lepuhan besar dan efek samping lainnya.
Artikel ini juga menyarankan beberapa perawatan untuk lepuhan di kasus-kasus tertentu :
Perawatan:
Sangat disarankan untuk TIDAK memanipulasi perubahan kulit ini. Jika lepuhan dicabut terlalu dini, akan meningkatkan kemungkinan pembentukan bekas luka. Seorang pasien dengan riwayat medis hypertrophic scarring (jaringan parut hipertrofik), perlu diberitahu tentang adanya peningkatan potensi pembentukan bekas luka. Langkah-langkah seperti mengangkat, mengistirahatkan, dan pengompresan es secara berkala setelah penghapusan tato akan mengurangi potensi pembentukan lepuhan besar. Ini yang perlu diingat - pastikan dokter bedah Anda menggunakan alat pendingin selama prosedur penghapusan tato.
http://www.buzzfeed.com/krism2/tattoo-laser-removal-1a9r
http://www.buzzle.com/articles/laser-tattoo-removal-side-effects.html
Meskipun begitu, gambar lama ini muncul lagi di tahun 2013, di berbagai macam situs berbagi gambar seperti Pinterest dan Imgur, dan situs jejaring sosial seperti Facebook, dengan judul seperti "Home Tattoo + Ebay Ink + Reaction to Mercury = Trainwreck". Pesan-pesan tersebut mengatakan 'itu adalah reaksi yang terjadi ketika tinta penghapus tato yang dibeli dari Ebay digunakan pada tato yang dibuat di rumah atau pada profesional yang tidak memiliki izin', dan menghimbau orang-orang untuk 'memilih tattoo artist atau pembuat tato profesional yang memiliki reputasi baik'.
Ini bukanlah yang sebenarnya terjadi. Ya, merupakan fakta bahwa tato yang dibuat di rumah atau dari pembuat tato profesional yang tidak memiliki izin bisa saja berisiko dan tidak baik untuk kulit, tetapi juga perlu diperhatikan bahwa ada sebagian risiko yang dapat terjadi pada metode penghapusan tato yang bahkan dilakukan oleh profesional yang memiliki izin. Hal ini termasuk pigmentasi, perubahan tekstur kulit, kulit yang melepuh, reaksi alergi, menggelapnya tato, adanya racun, dan kerusakan jaringan. Jadi, dampak buruk dari pembuatan tato bisa terjadi pada siapa saja, meskipun dibuat semahal mungkin dengan alat yang canggih oleh tattoo artist profesional.
Seperti yang disebutkan pada versi kedua klaim di atas, memang ada risiko yang berkaitan dengan tato, jadi sangat penting bagi orang-orang yang tertarik bertato (calon masberto/mbakberto) untuk memahami risiko-risiko ini dan mengambil tindakan pencegahan yang diperlukan seperti yang disebutkan oleh ahli medis di situs Mayo Clinic pada bagian referensi di bawah ini :
http://www.mayoclinic.org/healthy-living/adult-health/in-depth/tattoos-and-piercings/art-20045067?pg=1
http://www.mayoclinic.org/healthy-living/adult-health/in-depth/tattoos-and-piercings/art-20045067?pg=2
Sikapi dengan bijak, semoga bermanfaat.
Salam Internet Sehat!
Referensi :
- http://www.buzzfeed.com/krism2/tattoo-laser-removal-1a9r
- http://www.mayoclinic.com/health/tattoos-and-piercings/MC00020
- Dari berbagai sumber
0 comments:
Post a Comment